X5shz4aTNkOxOgSqfJsdczLtDoEY02WZt1PBqrhc

Cara Makan Kenyang Nyicip Semua Makanan All You Can Eat

Cara Makan Kenyang Nyicip Semua Makanan All You Can Eat
Cara Makan Kenyang Nyicip Semua Makanan All You Can Eat
Cara Makan Kenyang Nyicip Semua Makanan All You Can Eat
All You Can Eat adalah konsep restoran yang paling cocok buat orang yang doyan makan. Di sini, dengan sekali bayar, udah bisa ambil makanan berkali-kali sampai puas. Karena itu buat kamu yang berperut gentong dan mampu menyerap benda-benda yang masuk ke dalam perut dengan cepat, restoran All You Can Eat cocok buat kamu.

Nah, buat yang tidak memiliki nafsu setinggi itu tetap bisa juga makan dan menikmati restoran All You Can Eat. Tentu dengan tarif yang lebih mahal daripada makan seporsi di tempat lain, kamu akan merasa rugi kalau nggak makan sepuas-puasnya. Karena itu mau nggak mau kamu harus ikut-ikutan para predator buas buat makan sepuas-puasnya. 

Tapi tenang. Ada triknya kok. Info Cafe Resto Jogja kali ini mau membagikan beberapa trik Cara Makan Kenyang Nyicip Semua Makanan All You Can Eat. Tips trik ini agar kamu bisa makan sepuasnya dan sebanyak-banyaknya tanpa merasa rugi. 


Pahami Dulu Tarif dan Rules
Kebanyakan restoran All You Can Eat punya rules tarif yang mudah, yaitu bayar sekali sudah semua include. Ada juga yang hanya untuk makanan, sehingga minumannya harus pesan sendiri dan bayar lagi. Ada juga yang malah sudah di paket (misalnya restoran shabu-shabu) jadi All You Can Eatnya adalah side dish dan dessertnya, bukan main course. 

Jadi sebelum pergi ke restoran All You Can Eat, coba cek dulu harga, apa yang include dan apa yang tidak include, dan tarif-tarif lain yang mungkin ada. Saat berada di restoran pun jangan malu untuk bertanya. Misalnya ketika pesan sesuatu akankah dikenakan biaya atau tidak. 


Persiapan Sebelum Datang
Ini penting karena makan di All You Can Eat berbeda dengan makan di restoran biasa. Kalau bisa kamu mengosongkan perut 2-3 jam sebelum berangkat. Kamu perlu memberi ruang selebar-lebarnya untuk menampung makanan nanti. 

Selain itu, sebaiknya kamu mengenakan pakaian yang longgar. Fungsinya tentu agar kamu nggak merasa sesak sehabis makan karena celana yang ketat. Selain itu juga biar perutmu nggak terlalu kelihatan nongol sehabis makan. 


Sedikit Lebih Baik
Bukan berarti kamu makannya jangan banyak-banyak. Tapi ambillah sedikit-sedikit, dan nambah kalau sudah habis. Ada beberapa alasan kenapa sebaiknya kamu melakukan ini. Pertama, ada banyak sekali variasi menu yang disediakan di tiap restoran All You Can Eat. Jangan sampai kamu menyesal dan tidak sempat mencoba semuanya karena perut sudah terlanjur penuh. 

Kedua, kamu harus memastikan bahwa apa yang kamu ambil akan kamu habiskan. Karena peraturan di restoran All You Can Eat adalah harus habis, kalau tidak kena charge atas makanan yang disisakan. Karena itu lebih baik ambil sedikit-sedikit, baru nambah atau ambil lagi yang lain saat sudah habis. 


Waspadai Minuman
Saat makan di restoran All You Can Eat, kamu harus berhati-hati terhadap minuman. Bukan karena ada tarif tambahan atau bagaimana (kalau masalah ini harus sudah kamu tahu sebelumnya), tapi lebih karena pengaruh minuman terhadap performa makan kita. 

Walaupun minuman adalah air, dia tetap masuk ke perut dan mengurangi alokasi ruang untuk makanan. Karena itu lebih baik kamu minum sedikit saja, untuk sekedar melegakan kerongkongan.
Selain itu minuman-minuman berwarna yang disediakan pasti mengandung gula. Dan gula juga merupakan karbohidrat, seperti halnya nasi. Karena itu kalau kamu minum minuman manis kamu akan cepat kenyang dan nafsu makanmu akan menurun. Lebih baik kamu meminta air putih kalu bisa, dan baru minum minuman manis lainnya saat sudah puas makan. 


Pelan Tapi Tanpa Jeda
Maksudnya adalah sebaiknya tidak buru-buru saat makan. Makanan yang dikunyah dengan baik akan mudah dicerna lambung. Selain itu, makan terlalu cepat akan lebih mungkin menyebabkan tersedak maupun makanan nyangkut di kerongkongan. Kamu jadi harus minum banyak air dan akhirnya kekenyangan duluan. 

Sedangkan tanpa jeda maksudnya jangan terlalu banyak jeda antara tiap ronde. Setelah selesai piring pertama, segera bangkit dan ambil menu berikutnya. Jeda yang terlalu lama bisa menyebabkan perut merasa kekenyangan lebih cepat, sehingga kamu nggak bisa mencoba semua menu yang ada. Jadi lebih baik pelan-pelan saat makan, namun jangan di jeda tiap ronde. 


Nah, begitulah kira-kira Cara Makan Kenyang Nyicip Semua Makanan All You Can Eat. Selalu ingat bahwa ada banyak menu yang patut untuk dicoba, jadi jangan sampai kamu menghabiskan alokasi ruang di perutmu hanya untuk satu makanan. 

Untuk biaya restoran All You Can Eat, kamu bisa cek artikel Daftar Tempat Makan All You Can Eat Murah di Jogja. Harganya kisaran 80-200 ribu, namun tidak menutup kemungkinan ada yang lebih tinggi harganya dari itu. 

Kamu juga bisa mengecek website Info Cafe Resto Jogja untuk untuk lebih tahu lagi menu-menu makanan lain yang menarik.
Related Posts

Related Posts